Rabu, 10 Juli 2013

Tujuh Belas Tahun

      

Tujuh belas tahun yang lalu, seorang ibu sedang bertarung dengan nyawa demi anak pertamanya. Tujuh belas tahun yang lalu, seorang ayah dengan cemas terus berdo'a dan menanti kelahiran anaknya. Tujuh belas tahun yang lalu, seorang bayi kecil yang dinantikan itu akhirnya menjeritkan tangisan pertama, pertanda ia lahir kedunia dengan selamat. 

Tujuh belas tahun sudah anak kecil itu tumbuh menjadi wanita yang cantik, yang soleha, yang patuh dengan orangtua. Tujuh belas tahun sudah anak itu diasuh oleh orangtua dan keluarga dengan penuh kasih sayang. Tujuh belas tahun sudah anak itu menumpang diladang bumi Sang Pencipta.

Senin, 08 Juli 2013

Gagal?

Saya nangis, nangis bukan karena kecewa melihat hasil yang tak memuaskan, justru menangis karena terlalu sedih, saya sedih karena takbisa memunculkan lengkung senyum orangtua sore ini. Saya gagal dikesempatan ini, dugaan awal saya tepat sekali. Kemarin, saat memulainya, sifat plin-plan saya keluar, antara ingin mencoba atau tidak sama sekali. Akhirnya saya putuskan untuk mencoba. Tapi saya 'mencoba' nya tidak dengan kesungguhan, tidak dengan keseriusan. Sayapun terlalu menganggap enteng kesempatan ini. Hasil yang saya dapatkanpun sesuai dengan yang saya lakukan; kegagalan.

Kegagalan itu membuat saya lebih dekat dengan diri sendiri. Disaat gagal itu datang, yang bisa diandalkan ya cuma diri sendiri. Didalam kegagalan itu, sayapun terus mencoba menghibur diri dengan kata-kata "ORANG SUKSES SERING MENGALAMI KEGAGALAN, lihat saja orang-orang hebat didunia ini, begitu banyak kegagalan yang menghampirinya, sampai suatu ketika kegagalan itu mati, dan tumbuhlah kesuksesan yang bersinar. DAN SAYA ADALAH ORANG SUKSES PENERUS MEREKA -orang hebat-".

Senin, 01 Juli 2013

Selamat datang bulanku, Juli

Juli, Selalu saya nantikan kehadirannya. Selalu saya tunggu kedatangannya. 
Dibulan ini saya berharap mendapatkan banyak kabar baik dari semesta, kabar yang tak membuat saya kecewa. 

Bukan cuma menanti Juli  dengan rasa was-was menjelang pengumuman SBMPTN pada tanggal 8 mendatang, tapi saya juga menanti Juli dengan rasa syukur, karena dibulan inilah usia saya bertambah setahun, menjadi 17 tahun. Dan rasa syukur sayapun bertambah-tambah ketika mengetahui dihari penambahan usia saya, adalah awal mula pelaksanaan Puasa Ramadhan tahun 1434 H (kalau tidak berubah jadwal, puasa pertama akan dilaksanakan pada tanggal kelahiran saya, 10 Juli). 

Harapan saya dibulan berkah ini ada banyak, sebagiannya: